Perkembangan
Teknologi Komunikasi zaman Prasejarah (…s/d 3000 SM)
Teknologi Informasi pada masa ini
berfungsi untuk pengenalan bentuk, menggambarkan informasi yang mereka dapatkan
pada dinding-dinding gua, alat-alat yang menghasilkan bunyi dan isyarat.
Media
Komunikasi Prasejarah
Sebenarnya Teknologi
informasi dan Komunikasi sudah dikenal oleh manusia sejak beratus-ratus abad
lalu (hanya bedanya sekarang lebih efisien) Sejak manusia diciptakan di muka
bumi ini, manusia sudah mulai mencoba berkomunikasi dengan symbol-simbol dan
isyarat. Mereka hanya mampu berkomunikasi dengan suara dengusan dan isyarat
tangan sebagai bentuk awal komunikasi.
Pada zaman prasejarah manusia mendokumentasikan informasi dalm bentuk tulisan maupun ukiran baik dalam bentuk symbol maupun gambar pada dinding-dinding gua. |
Membuat terompet dari tanduk binatang |
Gendang sebagai alat komunikasi |
Perkembangan
selanjutnya, yaitu dengan membuat dan menggunakan alat-alat yang menghasilkan
bunyi dan isyarat, seperti gendang, terompet yang terbuat dari tanduk binatang,
serta isyarat asap sebagai alat pemberi peringatan terhadap bahaya. (gambar
belum)
Perkembangan Teknologi Komunikasi Masa Transisi (1100 s/d
1750)
Masa ini adalah masa antara runtuhnya
kekeaisaran Romawi hingga ditemukannya mesin uap tahun 1750 (revolusi
industri). Pada masa tersebut Eropa dikuasai bangsa Babar sehingga tidak ada
catatan tentang perkembangan teknologi komunikasi. Hanya saja di Cina ditemukan
bahwa tahun 1190 telah ditemukan tulisan-tulisan dalam bentuk buku.
Setelah mengalami kemandegan akibat
dijajah maka pada abad ke 14 muncul beberapa pabrik kertas di Eropa yang
mengacu pada teknologi yang dimiliki bangsa China. Munculnya pabrik kertas
muncul pula surat kabar yang ditulis dengan tulisan tangan seperti Strange News
di Ingris, Gazetta di Itali, Nova di Perancis. Pada tahun 1440 seorang bangsa
Jerman bernama Johannes Gutenberg menemukan mesin cetak yang menjadi tonggak
berlakunya komunikasi menggunakan simbol-simbol tercetak. Tahun 1452 Gutenberg
telah menggunakan plat metal untuk sistem mesin cetaknya yang terdiri dari 42 baris.
Perkembangan
Tek. Kom masa dan pasca revolusi industri (1750 – 1900 )
Pada masa ini toggak sejarah
perkembangan teknologi komunikasi didahului dengan
ditemukannya mesin uap oleh James watt. Pengunaannya pada tahun 1785 dalam
industri menimbulkan massifikasi produksi yang memaksa pencarian raw
material secara ekspansi ke luar Eropa. Melalui ekspansi ke luar Eropa
tersebut menimbulkan kesadaran akan teknologi yang mampu mengatasi jarak ruang
dan waktu. Berbagai penemuan di bidang teknologi telah mendorong majunya
infomasi dan teknologi. Teknologi yang pertama masa ini adalah dengan
ditemukannya Mesin telegraf oleh Morse pada tahun 1832, kemudian setelah James
Watt menemukan mesin uap, maka Friedrich Konig (orang Jerman)
mengembangkan mesin cetak dengan tenaga. Kemudian berkembanglah cetak-mencetak
berbagai berita dan pesan dengan menggunakan mesin ketik. Mesin ketik yang
pertama kali dipatenkan adalah rancangan tiga orang Amerika yaitu Christoper
L. Sholes, Samuel Soule, dan Carlos Glidden (1868).
Dunia elektronik semakin maju. Hal ini telah membuka babak
baru bagi kegiatan komunikasi. Hal ini dimulai tahun 1840 sewaktu F.B. Morse
menemukan telegram listrik. Sejak saat ini mulai komunikasi jarak jauh dengan
tepat. Tahun 1876 Alexander Graham Bell menemukan telepon.
Tahun 1864 Clark Maxwellmenemukan toeri bahwa gelombang
elektromagnetik dapat merambat dalam ruang hampa. Tahun 1895,Guilerino Marconi menggabungkan
pemenuan Maxwell dan hasil percobaan Hertz untuk mengirimkan pesan melalui
ruang hampa yang disebut telegram tanpa kabel, yang kemudian
dikenal dengan radio. Tahun 1906 bertepatan dengan malam Natal
sebagai pengganti pengiriman kode Morse, pemancar radio yang pertama kali
dibuat untuk menyiarkan lagu-lagu Natal. Berikutnya gambar bergerak dan
teknologi pemancar radio digabung, sehingga tercipta televisi. Vladimir
K. Zworykin ahli fisika kelahiran Rusia telah mendemonstrasikan
televisi elektronik pertama kali pada tahun 1928. Teknologi informasi
komunikasi terus berkembang. Tahun 1960 ketika Echo I, berhasil
menerima gelombang radio dari bumi dan memancarkannya kembali ke bumi. Sejak
itu mulai diluncurkan satelit ke ruang angkasa. Dengan ini maka komunikasi
melalui satelit berkembang di dunia.
Perkembangan teknologi komunikasi jaman
modern (1940 – sekarang )
Jaman modern merupakan jaman ketika komunikasi sudah mulai
menyatukan manusia di berbagai belahan dunia tanpa terhalangi oleh jarak, ruang
dan waktu. Era ini mulai muncul ketika tahun 1942 ditemukan komputer mainframe pertama
di Philadelphia Amerika Serikat yang disebut sebagai ENIAC ( electronic
numerical integrator and calculator )
Lompatan yang menakjubkan pada jaman ini adalah ditemukannya
media yang disebut sebagai “multi media” yaitu perpaduan tiga teknologi utama
yaitu telepon, komputer dan televisi atau dalam istilah lain disebut sebagai
pertemuan 2 C yaitu computer and communication.
Penemuan multi media ini membawa perubahan pada perilaku komunikasi yang
dilakukan sehingga komunikan yang tadinya bersifat pasif menjadi bersifat aktif
dengan dapat segera memberikan feedback terhadap informasi
yang diterimanya tersebut. Munculah kemudian istilah interactive multi
media yang menjadikan jaman modern ini sebagai masa komunikasi
interaktif.
0 komentar:
Posting Komentar